"Anggota Satpol-PP bersama Satlinmas melaksanakan apel gabungan di halaman kantor Satuan Polisi Pamong Praja Kota Banjarmasin."
SATPOL-PP KOTA BANJARMASIN - Pada kesempatan kali ini Bapak Dany Matera Saputra, SSTP., M.Si selaku Sekretaris Satpol-PP Kota Banjarmasin memberikan arahan tentang :
1. Menjelaskan bahwa anggota Satpol-PP dan Satlinmas harus tertib karna menertibkan masyarakat yang melanggar aturan Perda, maka dari itu diri kita yang harus tertib terlebih dahulu.
2. Satpol-PP dan Satlinmas harus menonjolkan kualitas kerja agar masyarakat bangga memiliki Satuan kerja kita.
3. Baik ASN maupun Non-ASN wajib mengikuti apel gabungan di hari Senin untuk menunjukkan kualitas anggota.
4. Untuk anggota Satlinmas akan mendapatkan pakaian seragam terbaru maka sesuaikan seragamnya untuk dipakai dengan kebanggaan.
SATPOL-PP KOTA BANJARMASIN - Kemudian Bapak Deris Kusnadi, ST selaku Manager Teknik Perumdal PALD Kota Banjarmasin menyampaikan perihal beberapa peraturan baru yang dibuat oleh pemerintah kota Banjarmasin berkaitan dengan limbah domestik dan lumpur tinja. Program ini berkaitan dengan kesehatan lingkungan dan sanitasi yang saat ini semakin tinggi pencemaran yang di akibatkan oleh aktivitas yang kita lakukan seperti hotel, rumah makan, jika limbah tersebut tidak dikelola dengan benar tentunya akan mengakibatkan pencemaran di Kota Banjarmasin. Bapak Wali Kota Banjarmasin selaku ketua apoksi asosiasi kabupaten kota peduli Sanitasi seluruh indonesia, tentunya beliau punya komitmen penting agar bagaimana membangun kondisi sanitasi yang baik untuk kota Banjarmasin. Kita diwajibkan untuk mengikuti aturan untuk menjaga lingkungan sekitar untuk menjadikan kota Banjarmasin lebih baik lagi.
Posting Komentar